Suara Burung Murai Batu Mp3 – Buat kicaumania yang sedang mencari suara – suara burung murai batu Mp3 untuk pancingan, bisa sobat cek Suara Burung Murai Batu pancingan dengan format Mp3 yang akan kami bagikan dibawah ini.
Burung Murai Batu Adalah
Burung murai batu (Copsychus malabaricus) adalah spesies burung yang termasuk ke dalam famili Muscicapidae atau burung cacing. Burung ini tersebar di seluruh pulau Sumatra, Semenanjung Malaysia, dan sebagian pulau Jawa.
Untuk daerah Sumatra khususnya, banyak sekali ditemukan burung jenis murai batu, seperti burung murai batu aceh, burung murai batu medan, burung murai batu nias dan murai batu lampung.
Sedangkan penyebaran burung murai batu di Pulau Jawa saat ini sangat terbatas dan hanya ditemukan di beberapa tempat yang berhutan, seperti di tempat-tempat konservasi atau tempat wisata alam.
Contohnya seperti Taman Nasional Ujung Kulon dan Taman Nasional Meru Betiri dan Hutan Wisata Pananjung Pangandaran.
Burung murai batu memiliki tubuh hampir seluruhnya hitam, kecuali bagian bawah badan berwarna merah cerah hingga jingga kusam. Terdapat sedikit semburat biru di bagian kepala.
Burung ini memiliki ekor panjang ditegakkan dalam keadaan terkejut atau berkicau. Badanya berukuran 14 sampai 17 cm.
Burung Murai Batu Medan
Burung murai batu medan yang berasal dari Sumatera ini merupakan jenis yang paling popular di kalangan kicaumania Indonesia. Pembawaannya yang tenang saat berbunyi, termasuk saat dilombakan, serta bentuk ekornya yang panjang menjadi daya tarik tersendiri di kalangan penggemar murai batu di Indonesia.
Makin popularnya murai batu medan membuat banyak orang tertarik untuk menangkarnya. Bahkan tak sedikit penangkar yang mengawinkan antara murai batu medan dengan murai batu borneo, di mana keturunannya disebut murai bordan.
Di alam liar, murai batu medan biasanya menghuni kawasan hutan di Taman Nasional Gunung Leuser, perbatasan antara Sumatera Utara dan Nanggroe Aceh Darussalam.
Suara Burung Murai Batu Mp3
Berikut adalah Suara Burung Murai Batu Mp3
Penutup
Itulah sedikit contoh suara burung murai batu Mp3. Semoga bisa bermanfaat dan membantu pemasteran atau pancingan burung anda.