Suara Burung Madi Injap Mp3 – Buat kicaumania yang sedang mencari suara – suara burung madi injap mp3 untuk pancingan, bisa sobat cek Suara Burung Madi Injap pancingan dengan format Mp3 yang akan kami bagikan dibawah ini.
Burung Madi Injap Adalah
Burung madi injap atau long-tailed broadbill (Psarisomus dalhousiae) adalah spesies burung madi dalam famili Eurylaimidae.
Burung ini memiliki tipe suara yang unik, berupa siulan panjang dan cukup bagus untuk isian burung berkicau lainnya, termasuk burung murai batu.
Secara fisik, burung ini sangat cantik, karena memiliki bulu berwarna-warni, yang terdiri atas hijau tua, hijau (warna dominan), hijau pupus, biru, hitam, putih, kuning tua, dan kuning muda.
Semua warna itu terlihat kontras, seperti tanpa gradasi antara warna yang satu dan warna lainnya.
Perilaku Burung Madi Injap
Perilaku burung madi ijap pada waktu mencari makanan di hutan pada umumnya akan menyantap serangga yang dilakukan sewaktu terbang ataupun mencari dibalik dedaunan yang gugur di tanah.
Di luar musim berbiak biasanya burung ini hidup berkumpul dalam kelompoknya, sampai 15 individu atau lebih.
Dan pada saat musim berbiak tiba, burung unik ini akan hidup sendiri-sendiri dengan sibuk membangun sarang yang berbahan dari kulit kayu, serat, rumput kering, dan dari akar pohon.
Sarang yang dibentuknya pada umumnya akan tampak seperti buah pir yang peletakkannya digantung pada cabang pohon tinggi.
Dalam sekali menjalani musim kawin terkadang burung madi injap betina mampu mengerami telur sebanyak 8 butir.
Suara Burung Madi Injap Mp3
Berikut adalah Suara Burung Madi Ijap Mp3
Penutup
Itulah sedikit contoh suara burung madi ijap Mp3. Semoga bisa bermanfaat dan membantu pemasteran atau pancingan burung anda.